0 2 min 2 minggu

TANGERANG, beritahariini.id – Dua atlet peraih medali perak cabang olahraga panjat tebing kategori speed world record putri, Sabrina dan Meiza, tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada Jumat (20/9/2024).

Pada Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 yang dilaksanakan di Aceh, keduanya mewakili Provinsi Banten dan berhasil membawa pulang medali perak dalam kategori speed world record putri. Kategori ini merupakan ajang bagi atlet panjat tebing untuk mencapai puncak dinding secepat mungkin.

Sabrina dan Meiza mengungkapkan bahwa medali tersebut merupakan medali pertama yang mereka raih di ajang PON. “Tentunya ini menjadi pengalaman yang luar biasa bagi saya bisa naik podium di PON pertama saya,” ujar Meiza.

Dalam latihan yang mereka jalani untuk menghadapi kompetisi tersebut, Sabrina mengaku banyak suka dan duka yang mereka rasakan. “Banyak suka duka, ada kesedihan dan kebahagiaan, pokoknya banyak rintangan yang dihadapi saat bertanding,” katanya.

Suhara Manulang, Pembina cabang olahraga panjat tebing Tangerang Selatan, menyebutkan bahwa akan ada sejumlah apresiasi yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Banten dan Pemerintah Kota Tangerang Selatan. “Nanti melalui Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan ada bonus, karena saat melepas kami, Pak Wakil menyatakan akan disediakan bonus, baik dari Pemprov Banten maupun dari Pemkot Tangerang Selatan,” ujarnya.

Menurut Suhara, cabang olahraga panjat tebing adalah salah satu cabang yang sering menyumbangkan medali. Suhara memandang bahwa panjat tebing, khususnya di Tangerang Selatan, memiliki potensi yang baik. Selain menjadi olahraga prestasi, panjat tebing juga dapat dikenalkan sebagai olahraga rekreasi, dengan harapan dapat semakin diminati oleh masyarakat, khususnya kaum muda. “Dari situ, akan muncul bibit atlet yang nantinya dapat berprestasi di tingkat nasional maupun internasional,” tutupnya. (Ara)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *