TANGERANG, beritahariini.id –Warga RW 03 Kelurahan Poris Indah, Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang gotong royong iuran pengadaan mobil ambulansenilai Rp 50 ribu. Sebagai kebutuhan jasa ambulan gratis di Kota Tangerang yang masih sangat tinggi.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, sangat mengaspresiasi inisiatif warga Poris Plawad Indah. “Saya dengar dari DKM dapat ambulans. Tapi ini membuktikan komitmen bahwa yang membawa bantuan mendapatkan amal shaleh,” kata Arief saat pidato di Pesantren Al-Mansuriyah, Jalan KH.manshur No.15, RT.003/RW.003, Poris Plawad Indah, Kecamatan Cipondoh.
Arief mengungkapkan, inisiatif ini merupakan bentuk cerminan semangat gotong royong masyarakat Kota Tangerang. “Mudah-mudahan jalan keberkahan untuk lingkungan, semangat gotong royong jadi budaya masyarakat Kota Tangerang dan masyarakat Indonesia,” ujar Arief.
Arief mengatakan, ambulan gocap sangat menginspirasi, baik untuk menambah fasilitas. “Sumbangan ini juga nantinnya dipake untuk lingkungan juga” kata Arief.
Ketua RW 03 Muhammad mengucapkan terimakasih kepada warga RW 03 yang telah menyisihkan sebagian rezekinnya untuk iuran membeli ambulans. “Alhamdulillah, uang Rp 50 ribu kebeli mobil ambulan gocap ini. Karena disaat warga yang butuh itu harus pinjam-pinjam dan kadang disaat warga butuh kami meminjam kepake dengan yang lain,” ungkap Muhammad.
Muhammad menjelaskan, ini bentuk inisiatif warga dan bekerja sama dengan tokoh masyarakat. “Sekitar 3 mingguan waktu pengumpulannya. Dan ini diprioritaskan untuk lingkungan RW 03, kalau memang seandainya ada warga diluar RW 03 yang membutuhkan silahkan untuk memakai mobil tersebut,” pungkasnnya.
Camat Cipondoh Rizal Ridolloh menambahkan, bentuk gotong royong dari wargannya tersebut agar ditiru oleh wilayahnnya sekitar. “Ini bentuk gotong-royong. Mudah-mudahan bisa ditiru oleh wilayah-wilayah lain,” kata Rizal. (Athaya)