0 2 min 3 tahun

TANGERANG – beritahariini.id – Rencana pembangunan Balaraja City Square sebagai pusat grosir pertama dan terlengkap di sebagian daerah Pasar Sentiong yang berlokasi di Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang. Balaraja City Square rencana akan dibangun diatas lahan seluas 1,6 Hektar dengan 2 lantai.

Balaraja City Square dibangun oleh PD Pasar Niaga Kerta Raharja dan bekerja sama dengan PT Imperial Bangun Persada. Dengan berfokus penjualan kebutuhan rumah tangga, seperti elektronik, textile, pakaian. “Balaraja City Square nantinya memiliki lokasi yang strategis berada disebelah terminal Balaraja. Akses mudah dilalui angkutan umum dan pemukiman penduduk. Serta, fasilitas lengkap tentunya investasi yang utama adalah MRT/LRT 2026,” ujar Dimyati selaku Humas PT Imperial Bangun Persada saat ditemui oleh tim beritahariini.id, Jumat (12/11/2021).

Kementerian Perhubungan (KemenHub) Budi Karya Sumadi mengatakan, akan menargetkan MRT Jakarta Fase III yang akan menghubungkan Cikarang- Balaraja dan akan dibangun mulai 2022. Hal ini akan menjadi sangat menguntungkan bagi Balaraja City Square. Dengan adanya transportasi MRT akan memudahkan warga dari daerah mana pun untuk datang ke Balaraja. (Amalia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *